Surat Menohok! Inilah Surat Terbuka Untuk Ahok yang Viral di Facebook


[portalpiyungan.com] Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) memang sudah terkenal dengan pernyataan-pernyataan kontroversial yang keluar dari mulutnya seperti tak bisa direm.

Namun kali ini, Ahok rupanya sudah kelewatan.

Dalam kunjungannya ke Kepulauan Seribu 27 September 2016, ia membuat pernyataan kontroversial yang menistakan agama Islam dan akhirnya membangkitkan amarah umat Islam di seluruh penjuru negeri. Beberapa lembaga dan ormas Islam pun melaporkan Ahok ke pihak berwajib dengan tuntutan penistaan agama.

Pada akhirnya, Ahok memang meminta maaf atas ucapannya tentang Al-Maidah 51, namun hukum harus terus berjalan.

Peristiwa ini pun tak luput dari pengamatan dan komentar para netizen.

Seorang netizen, Syakhrani Ahmad melalui akun facebooknya, menuliskan sebuah surat yang ditujukan kepada Ahok, Selasa 18 Oktober 2016.

Ia menuliskan, Ahok tidak pantas menggunakan Al-Quran sebagai alat untuk kepentingan politiknya belaka,

Berikut kutipan lengkap dari status Syakhrani.

Teruntuk Pak Ahok, 

Before you say something, stop and think how you’d feel if someone said it to you. Sungguh menyakitkan jika anda merasakan bagaimana yang kami rasakan sebagai umat Islam, kitab yang kami baca tiap hari, kami jadikan pegangan hidup, kami hafalkan, kami baca saat banyak orang tidur, kami pelajari bertahun-tahun, lalu dengan mudahnya anda sebut sebagai alat melakukan kebohongan. 

Apakah Pak Ahok pernah menempuh jurusan tafsir hingga merasa berhak menafsirkan Alquran seenaknya? 

Pak Ahok, jangan hina kitab suci saya hanya untuk kepentingan politik anda! Tidak ada sedikitpun kebohongan dalam Alquran! Hormati Alquran kami!

Dikatakan Haji Abdul Malik Karim Amrullah atau yang biasa kita kenal dengan Buya Hamka, “Jika agamamu, nabimu, kitabmu dihina dan engkau diam saja, jelaslah ghiroh telah hilang darimu…. Jika ghiroh telah hilang dari hati, gantinya hanya satu, yaitu kain kafan. Sebab kehilangan ghiroh sama dengan mati…..”,

(Gamal Albinsaid)

Sumber: fb

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Surat Menohok! Inilah Surat Terbuka Untuk Ahok yang Viral di Facebook"

Posting Komentar